BeritaKegiatanTerkini

Rapat Lanjutan dengan Investor Asal Malaysia

Menindaklanjuti hasil pertemuan pertama dengan Investor asal Negeri Jiran, DPMPTSP menggandeng BUMN (PLN) dan OPD terkait diantaranya Dinas Perhubungan, Dinas Kelautan, Dinas ESDM, Bappenda, Dinas Perdagangan, Dirlantas, Dikominfotik, Dinas Pendiidkan dan Kebudayaan, BAPPEDA serta Biro Pemerintahan Provinsi NTB mengadakan Rapat yang kedua untuk mengawal rencana investasi terkait Foreign Direct Investment, bertempat di Aula DPMPTSP Provinsi NTB (18/10).

Rapat ini dipandu langsung oleh Kepala DPMPTSP Provinsi NTB, Ir. H. Mohammad Rum, MT. Saat membuka rapat, Pak Rum menjelaskan ” Datuk Muh Azam adalah Managing Director Taza Force, Investor dari Malaysia yang akan berinvestasi di NTB. Ada 3 divisi investasi yang direncanakan, yakni Mining, Smart City, dan Mutiara”.

Pak Rum menambahkan “OPD-OPD ini digandeng untuk membantu dari segi administratif, tenaga, pikiran dan do’a untuk merealisasikan investasi ini”.

Dalam kesempatan kesempatan ini Datuk Azam bersama tim menyampaikan secara teknis sistem teknologi smart city yang mereka punya untuk diterapkan di NTB pada bidang electricity, tax finance, fire management and waste treatment. Selain itu menyampaikan niat untuk membangun kilang polishing mutiara dengn tujuan ekspor ke Abu Dhabi UEA.

Kepala DPMPTSP NTB pun mengharapkan koordinasi dan sinergi dari semua OPD terkait untuk mendukung tercapainya tujuan investasi tersebut.

.
Menuju #NTBRamahInvestasi !
.
.
============================================
Untuk informasi lain terkait DPMPTSP Provinsi NTB dapat mengunjungi :
✓ Instagram : @dpmptsp.ntb
✓ Twitter : @dpmptsp_ntb
✓ Facebook : DPMPTSP Prov NTB
✓ Youtube : dpmptsp NTB
✓ Website : investasi-perizinan.ntbprov.go.id
@zulkieflimansyah | @biroadpimntb | @ntbprov | @mohammad_rum | @abywahyuhidayat | @komisiinformasiprovntb | @ntbprov
#investasi #ntbgemilang #ntbramahinvestasi #ntb #provntb #infontb #dpmptsp #dpmptspntb #zulrohmi #zulkieflimansyah #ummirohmi #mohammadrum #komisiinformasi #ki #kip

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Translate »